31.5.10

Tips Merawat Underwear

Merawat underwear untuk saat ini tidaknya sembarang merawat, karena memang underwear banyak bentuknya dan banyak juga bahan dari pembuatannya. Dan tentu dalam perawatannya tidak sama dengan jenis lainnya baik dalam pencucian maupun dalam pengeringan. Underwear dalam hal ini adalah khusus buat perempuan, karena selain bentuknya yang cantik-cantik juga bahannya bermacam-macam. Lainnya dari underwear laki-laki, karena untuk laki-laki biasanya tidak terlalu banyak aneka bentuk/bahannya. adapun perawatan underwear perempuan adalah :

> Saat mencuci dengan tangan
  1. Pisahkan sesuai dengan warnanya saat perendaman dan pencucian.
  2. Rendam dalam air cuka selama 10 menit pada cucian pertama, kemudian di bilas dengan air dan sabun.
  3. Gunakan air panas pada air pertama dan air dingin saat air kedua
  4. Jangan terlalu banyak menggunakan sabun cuci pada celana dalam, karena akan menjadi penyebab keputihan.
  5. Hindari dari memeras bra, karena bisa mengubah bentuknya. melainkan cukup di rendam. 
> Saat mencuci dengan mesin
  1. Sebaiknya menggunakan deterjen berbahan halus.
  2. Mencucinya dengan temperatur rendah dan waktu yang tidak lama.
  3. Pisahkan bra yang menggunakan kawat dengan pakaian yang lainnya dan dilepas kawatnya.
  4. Tali bra dipasang.
  5. Jangan di campur dengan pakaian lainnya, terutama yang berbahan kasar. seperti celana jeans atau handuk.
  6. Untuk bahan korset, bustier, sutra, dan wool lebih baik di cuci dengan tangan. 
> Saat penjemuran
  1. Keringkan dengan cara alami lebih baik dari pada menggunakan mesin cuci, karena dapat mempercepat usia bahan cepat rusak dan kendur.
  2. Saat penjemuran bra lebih baik di jemur dengan tidak menggantung melainkan di telentangkan. karena dapat memberi keawetan karet bra.

1 comment:

Steve said...

terima kasih banyak mbak, tips nya bagus sekali nih...